Tangerangsatu.com – Dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2025, Forum Wartawan Tangerang (Forwat) memberikan penghargaan khusus kepada Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang, Dr. Nurdin. Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Ketua Forwat, Andi Lala, di ruang kerja Dr. Nurdin pada Selasa (4/2/2025).
Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas dukungan Dr. Nurdin terhadap kebebasan pers dan keterbukaan informasi di Kota Tangerang.
Dikenal sebagai sosok pemimpin yang terbuka dan responsif, Dr. Nurdin dinilai mampu membangun komunikasi efektif dengan insan pers, menciptakan ruang dialog yang konstruktif, serta mendukung peran media sebagai pilar demokrasi.
“Pak Nurdin adalah pemimpin yang selalu membuka ruang untuk wartawan menjalankan fungsi kontrol sosialnya. Dari Aceh hingga bertugas di Kota Tangerang, beliau tetap konsisten menjaga komunikasi dengan rekan-rekan media,” ujar Andi Lala.
Ia berharap, hubungan harmonis antara pemerintah dan media seperti yang terjalin selama ini dapat terus dipertahankan, bahkan ditingkatkan di masa mendatang.
“Mudah-mudahan pemimpin Kota Tangerang selanjutnya juga dapat menjalin kedekatan yang baik dengan insan pers. Masukan dari media adalah bagian penting untuk kemajuan daerah,” tambahnya.
Menanggapi penghargaan tersebut, Dr. Nurdin menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Forwat. Ia menegaskan komitmennya untuk terus bekerja demi kemajuan masyarakat Kota Tangerang di sisa masa jabatannya.
“Terima kasih atas penghargaan ini. Semoga sinergi yang terjalin dengan media dapat terus memberi manfaat untuk warga Kota Tangerang,” ungkap Dr. Nurdin.
Di akhir pertemuan, Dr. Nurdin berpesan kepada para wartawan agar tetap setia pada nilai-nilai jurnalisme yang berintegritas. “Tetap setia pada cita-cita,” pesannya singkat, namun penuh makna.