x


Indonesia Menuju Negara Maju, Pelajar Didorong Perkuat Wawasan Kebangsaan

waktu baca 2 minutes
Jumat, 29 Nov 2024 18:12 0 17 Redaksi

Tangerangsatu.com  –  Dalam dua dekade mendatang, Indonesia diprediksi akan menjadi salah satu negara maju di dunia. Peran generasi muda, khususnya para pelajar, menjadi kunci dalam mewujudkan masa depan bangsa yang lebih baik.

Hal ini disampaikan oleh Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang, Dr. Nurdin, saat membuka acara Sosialisasi Wawasan Kebangsaan di Pusat Pemerintahan Kota Tangerang pada Jumat, 29 November 2024.

Acara ini dihadiri oleh 100 pelajar SMP yang merupakan bagian dari generasi Alpha, generasi yang akan menjadi motor penggerak kemajuan Indonesia.

“Adik-adik semua adalah aset bangsa. Masa depan Indonesia ada di tangan kalian. Oleh karena itu, penting bagi kita semua untuk terus menanamkan wawasan kebangsaan, menjaga persatuan, dan mencintai tanah air,” ujar Dr. Nurdin di hadapan para peserta.

Pemerintah Kota Tangerang, kata Nurdin, berkomitmen untuk terus menanamkan nilai-nilai kebangsaan kepada generasi muda melalui berbagai program edukasi dan pelatihan. Selain sosialisasi, pihaknya juga menyelenggarakan seminar, workshop, serta program khusus seperti duta pelajar dan Paskibra.

“Kami ingin memastikan bahwa ideologi bangsa tetap terjaga di tengah arus globalisasi. Oleh karena itu, kami terus menghadirkan berbagai program agar generasi muda tetap memiliki semangat nasionalisme yang kuat,” tambahnya.

Acara ini turut menghadirkan narasumber dari Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Kemenkopolhukam) RI, Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhanas) RI, serta Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Tangerang.

Para pemateri memberikan wawasan kepada para pelajar mengenai pentingnya memahami nilai-nilai kebangsaan dalam kehidupan sehari-hari serta dampak negatif dari ancaman seperti narkoba dan perpecahan sosial.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan para pelajar semakin memahami pentingnya peran mereka dalam menjaga persatuan dan keutuhan bangsa, serta siap menghadapi tantangan di masa depan dengan semangat kebangsaan yang kuat.

Redaksi
Author: Redaksi

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA
x
x