Rusunawa Kedaung Baru ada Dugaan Penghuni di Luar Kota Tangerang

- Editor

Rabu, 15 Januari 2025 - 02:53

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sorotan muncul atas dugaan penghuni Rusunawa Kedaung Baru bukan warga Kota Tangerang. Pengelola dan dinas terkait memberikan klarifikasi.

Sorotan muncul atas dugaan penghuni Rusunawa Kedaung Baru bukan warga Kota Tangerang. Pengelola dan dinas terkait memberikan klarifikasi.

Tangerangsatu.com – Rumah Susun Sederhana Sewa (Rusunawa), Cipta Griya Kedaung Baru di Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang, yang diresmikan Menteri Perumahan dan Kawasan Pemukiman (PKP) Maruarar Sirait bersama Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian, Selasa (14/1/2025), kini menjadi sorotan.

Dugaan adanya penghuni yang bukan warga Kota Tangerang memunculkan keresahan di tengah masyarakat.

Sesuai aturan, Pemkot Tangerang menetapkan prioritas penghuni Rusunawa untuk warga ber-KTP Kota Tangerang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Namun, informasi dari HK (nama samaran) menyebutkan bahwa ada penghuni berdomisili di Cengkareng yang menempati lantai 4 Rusunawa.

“Kalo mau masuk ga apa-apa, kata saya mah bebas sih,” ujar HK saat berbincang dengan awak media.

Keluhan juga datang dari Siti (nama samaran), warga yang tidak diizinkan menjadi penghuni. Ia mengungkapkan kekecewaannya karena merasa dituduh tanpa dasar.

Baca Juga:  AMPI Kota Tangerang Resmi Rilis Album RVTH, Jaring Talenta Muda Berbakat

“Aneh aja, nama saya diblacklist karena katanya saya sering bawa laki-laki. Padahal, saya sudah punya suami,” ungkap Siti kepada wartawan.

Menanggapi dugaan ini, Kepala Dinas Perumahan, Pemukiman, dan Pertahanan (Disperkimtan) Kota Tangerang Decky Priambodo menjelaskan bahwa ada kemungkinan masalah administrasi atau perilaku penghuni sebelumnya yang menyebabkan blacklist.

“Kita punya 11 tower di Kota Tangerang. Mungkin penghuni pernah bermasalah di tower lain,” ujar Decky

Ketua RW setempat, Yandi, yang juga pengelola Rusunawa, menegaskan bahwa identitas penghuni Rusunawa sudah sesuai aturan.

“Alhamdulillah, di rusun ini tidak ada penghuni dari luar Kota Tangerang. Silakan cek kalau ada bukti,” kata Yandi, Selasa petang (14/1/2025).

 

admin
Author: admin

Berita Terkait

Penandatanganan Pakta Integritas Manajemen Talenta di Banten, Dr. Nurdin: Optimalisasi SDM  
Refleksi HPN 2025, Wartawan Tangerang Gelar Aksi Damai dan Perkuat Sinergi  
Kejari Tangerang Geledah Kantor DPMPD, Usut Dugaan Korupsi APBDes 2024  
Hari Pers Nasional 2025: Pemkot Tangerang Apresiasi Peran Pers dalam Mendukung Ketahanan Pangan
HPN 2025: Dr. Nurdin dan Forwat Laksanakan Jumat Berbagi untuk Anak Yatim Piatu
Pokja Staf Ahli Kasad Lakukan Kajian Strategis di Korem 052/Wkr
Menteri Bahlil Dilabrak Warga Saat Tinjau Antrian Gas 3 Kg, Ini Tanggapan DPRD Kota Tangerang
Apresiasi HPN 2025, Forwat Beri Penghargaan kepada Pj Wali Kota Tangerang Dr. Nurdin  
Berita ini 31 kali dibaca
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Berita Terkait

Selasa, 11 Februari 2025 - 12:05

Kejari Tangerang Geledah Kantor DPMPD, Usut Dugaan Korupsi APBDes 2024  

Selasa, 11 Februari 2025 - 09:20

Anggota DPRD Provinsi Banten H. Wawan Sumarwan SH, Gelar Reses Masa Persidangan Ke-II Tahun 2024-2025

Sabtu, 8 Februari 2025 - 19:03

Pengukuhan FKDM Kecamatan Legok: Langkah Awal Deteksi Dini Ancaman dan Koordinasi Wilayah

Jumat, 7 Februari 2025 - 20:15

HUT Partai Gerindra ke-17: DPC Tangerang Gelar Tasyakuran dan Santunan Anak Yatim

Kamis, 6 Februari 2025 - 14:42

Revitalisasi Simpang Tiga Polsek Tigaraksa Didorong untuk Atasi Kemacetan

Selasa, 4 Februari 2025 - 23:41

Menteri Bahlil Dilabrak Warga Saat Tinjau Antrian Gas 3 Kg, Ini Tanggapan DPRD Kota Tangerang

Selasa, 4 Februari 2025 - 20:40

Camat Balaraja Keluhkan Minimnya TPS Terpadu, Usulkan Lahan di Desa Tobat  

Senin, 3 Februari 2025 - 23:38

Ombudsman Banten Keluarkan Hasil Penyelidikan

Berita Terbaru