Tangerangsatu.com – Seorang pasien mengungkapkan kekecewaannya terhadap pelayanan di Puskesmas Sukasari, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang, Rabu (15/1/2025).
Keluhan ini terkait pengabaian permintaan layanan medis pascaoperasi yang dianggap tidak memadai.
Pasien, Abidin, yang membutuhkan perawatan luka pascaoperasi dari RS Fatmawati, mengaku ditolak dengan alasan tidak memiliki surat rujukan dari rumah sakit sebelumnya. Pihak puskesmas mengarahkan Abidin ke IGD RSUD Kota Tangerang tanpa memberikan rujukan resmi.
“Gak bisa di sini, Mas. Kalau mau di sini, mana rujukan dari rumah sakitnya? Kalau enggak, langsung aja ke IGD RSUD Kota Tangerang,” ujar salah satu tenaga medis di Puskesmas Sukasari.
Menurut Abidin, pelayanan seperti itu tidak seharusnya terjadi. Jika memang Puskesmas tidak bisa menangani, seharusnya mereka memberikan rujukan ke RSUD, bukan hanya mengarahkan tanpa solusi.
“Sudah menunggu lama, malah katanya enggak bisa dan harus ada rujukan. Saya diarahkan ke RSUD Kota Tangerang begitu saja, tanpa obat atau arahan lebih lanjut,” keluh Abidin.
Lebih lanjut, Abidin mengaku merasa ditelantarkan. Bahkan ketika tiba di RSUD Kota Tangerang, pihak rumah sakit bingung menangani kasus tersebut tanpa rujukan dari puskesmas.
“Di RSUD, mereka juga bingung. Kalau harus ke IGD, ya harus bayar. Kalau ke poli, kan harus ada rujukan dari Puskesmas Sukasari,” tambahnya.
Hingga berita ini diterbitkan, belum ada tanggapan resmi dari Kepala Puskesmas Sukasari mengenai keluhan pasien dan minimnya pelayanan yang diberikan.