Pj Wali Kota Tangerang Dr. Nurdin Kulineran di Parlan, Ajak Warga Manfaatkan Wisata Kota

- Editor

Senin, 27 Januari 2025 - 20:45

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pj Wali Kota Tangerang, Dr. Nurdin, mengunjungi sentra kuliner Parlan dan mengajak masyarakat memanfaatkan berbagai destinasi wisata di Kota Tangerang selama libur panjang.  

Pj Wali Kota Tangerang, Dr. Nurdin, mengunjungi sentra kuliner Parlan dan mengajak masyarakat memanfaatkan berbagai destinasi wisata di Kota Tangerang selama libur panjang.  

Tangerangsatu.com – Mengisi libur panjang Isra Miraj dan Tahun Baru Imlek, Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang, Dr. Nurdin, mengunjungi sentra kuliner Parkiran Lapangan Ahmad Yani (Parlan) yang berlokasi di Taman Prestasi, Alun-Alun Kota Tangerang, Senin pagi (27/01).

Dalam kunjungannya, Dr. Nurdin mencicipi berbagai kuliner khas, termasuk sup ikan yang menjadi favorit pengunjung. Ia didampingi sejumlah Kepala Perangkat Daerah terkait serta berinteraksi langsung dengan pedagang dan warga yang tengah menikmati suasana pagi di Parlan.

Dr. Nurdin menekankan bahwa Parlan telah lama menjadi ikon kuliner di Kota Tangerang dan tetap ramai dikunjungi masyarakat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Orang Kota Tangerang tulen pasti sudah kenal dengan kuliner Parlan. Tempat ini memang tidak pernah sepi pengunjung sejak dulu,” ujar Dr. Nurdin.

Baca Juga:  Bawaslu Kota Tangerang Hadapi Keterbatasan Anggaran Sosialisasi Pilkada 2024  

Ia juga mengapresiasi penataan kawasan kuliner ini yang kini lebih rapi dan nyaman setelah dipusatkan di Taman Prestasi.

“Sekarang kawasannya lebih tertata, jadi pengunjung bisa lebih nyaman menikmati kuliner di sini,” tambahnya.

Dr. Nurdin mengajak masyarakat, pedagang, dan pengelola untuk terus mengembangkan Parlan sebagai salah satu destinasi unggulan di Kota Tangerang.

“Kita harus rawat dan promosikan bersama. Parlan punya banyak pilihan kuliner, dari makanan tradisional hingga kekinian. Ini potensi besar yang harus terus kita optimalkan,” tutupnya.

Dengan beragam pilihan kuliner yang tersedia, Parlan diharapkan dapat terus menarik wisatawan lokal maupun luar daerah serta mendukung perekonomian para pelaku usaha di Kota Tangerang.

admin
Author: admin

Berita Terkait

Penandatanganan Pakta Integritas Manajemen Talenta di Banten, Dr. Nurdin: Optimalisasi SDM  
Refleksi HPN 2025, Wartawan Tangerang Gelar Aksi Damai dan Perkuat Sinergi  
Hari Pers Nasional 2025: Pemkot Tangerang Apresiasi Peran Pers dalam Mendukung Ketahanan Pangan
HPN 2025: Dr. Nurdin dan Forwat Laksanakan Jumat Berbagi untuk Anak Yatim Piatu
Pokja Staf Ahli Kasad Lakukan Kajian Strategis di Korem 052/Wkr
Menteri Bahlil Dilabrak Warga Saat Tinjau Antrian Gas 3 Kg, Ini Tanggapan DPRD Kota Tangerang
Apresiasi HPN 2025, Forwat Beri Penghargaan kepada Pj Wali Kota Tangerang Dr. Nurdin  
Pemkot Tangerang Gelar Rakor dengan Angkasa Pura, BNPB, dan BBWS untuk Atasi Banjir
Berita ini 2 kali dibaca
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Berita Terkait

Selasa, 11 Februari 2025 - 12:05

Kejari Tangerang Geledah Kantor DPMPD, Usut Dugaan Korupsi APBDes 2024  

Selasa, 11 Februari 2025 - 09:20

Anggota DPRD Provinsi Banten H. Wawan Sumarwan SH, Gelar Reses Masa Persidangan Ke-II Tahun 2024-2025

Sabtu, 8 Februari 2025 - 19:03

Pengukuhan FKDM Kecamatan Legok: Langkah Awal Deteksi Dini Ancaman dan Koordinasi Wilayah

Jumat, 7 Februari 2025 - 20:15

HUT Partai Gerindra ke-17: DPC Tangerang Gelar Tasyakuran dan Santunan Anak Yatim

Kamis, 6 Februari 2025 - 14:42

Revitalisasi Simpang Tiga Polsek Tigaraksa Didorong untuk Atasi Kemacetan

Selasa, 4 Februari 2025 - 23:41

Menteri Bahlil Dilabrak Warga Saat Tinjau Antrian Gas 3 Kg, Ini Tanggapan DPRD Kota Tangerang

Selasa, 4 Februari 2025 - 20:40

Camat Balaraja Keluhkan Minimnya TPS Terpadu, Usulkan Lahan di Desa Tobat  

Senin, 3 Februari 2025 - 23:38

Ombudsman Banten Keluarkan Hasil Penyelidikan

Berita Terbaru