Trantib Ciledug Sita 373 Botol Miras di Warung Kelontong Tangerang

- Editor

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 02:39

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Petugas Trantib Ciledug menyita 373 botol minuman keras dari sebuah warung di Kota Tangerang sebagai bagian dari penegakan Perda Kota Tangerang tentang pelarangan miras. Foto Istimewa

Petugas Trantib Ciledug menyita 373 botol minuman keras dari sebuah warung di Kota Tangerang sebagai bagian dari penegakan Perda Kota Tangerang tentang pelarangan miras. Foto Istimewa

Tangerangsatu.com  – Petugas Ketentraman dan Ketertiban (Trantib) Kecamatan Ciledug menyita 31 dus berisi 373 botol minuman keras (miras) dari sebuah warung kelontong di Jalan Raden Fatah, Kota Tangerang, Banten. Penyitaan ini dilakukan pada Jumat malam, (18/10).

Agung Wibowo, Kepala Seksi Trantib Kecamatan Ciledug, mengatakan bahwa operasi ini merupakan bagian dari penegakan Peraturan Daerah (Perda) Nomor 7 Tahun 2005 yang melarang pengedaran dan penjualan miras di Kota Tangerang.

“Ini hasil laporan masyarakat yang resah atas penjualan miras di wilayah tersebut,” jelas Agung, Sabtu, 19 Oktober 2024.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sebelum melakukan operasi, tim Trantib Kecamatan Ciledug melakukan pengamatan intensif berdasarkan informasi yang diterima dari warga.

Baca Juga:  Pemkot Tangerang Amankan 147 Botol Miras di Batuceper

Setelah mendapatkan bukti yang cukup, operasi langsung dilakukan, dan hasilnya ratusan botol miras dari 10 merek berbeda disita dari warung kelontong yang dicurigai kerap menjual minuman keras.

“Setelah didata, miras ini langsung kami bawa ke Mako Satuan Polisi Pamong Praja Kota Tangerang,” tambah Agung.

Pedagang yang terlibat dalam penjualan miras akan menjalani proses hukum berupa sidang tindak pidana ringan (Tipiring) sesuai aturan yang berlaku.

“Kami berterima kasih kepada masyarakat atas dukungannya dalam membantu meminimalisir peredaran miras di Kecamatan Ciledug,” tutup Agung.

 

admin
Author: admin

Berita Terkait

Festival Kebudayaan Tangerang 2024 Meriah, Jamrud Sukses Hibur Ribuan Penonton
Sopir Truk Wing Box Penyebab Kecelakaan di Tangerang Ditetapkan sebagai Tersangka, Positif Narkob
Motif Baru Kota Tangerang yang Angkat Budaya Lokal
Sopir Truk Wing Box di Tangerang Ugal-Ugalan, Positif Narkoba
Pemkot Tangerang Gelar Sosialisasi Budaya Damai untuk Kedamaian dan Kerukunan
Tiga Kue Tradisional Khas Kota Tangerang yang Wajib Dicoba
Perumda Tirta Benteng Beri Voucher Belanja Indomaret untuk Pengguna SIGANTENG
Pemkot Tangerang Evaluasi UPT untuk Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik
Berita ini 24 kali dibaca
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Berita Terkait

Jumat, 1 November 2024 - 22:07

Polresta Tangerang Jaga Ketertiban Kampanye Tatap Muka Calon Bupati

Jumat, 1 November 2024 - 20:00

Komisi IX DPR RI Kunjungi RSUD Kabupaten Tangerang untuk Penguatan Pelayanan Kesehatan

Kamis, 31 Oktober 2024 - 23:08

LSM JPK Banten Laporkan Dugaan Penyimpangan Lurah Bunder ke Inspektorat dan BKD

Kamis, 31 Oktober 2024 - 21:38

Pemkab Tangerang Jadi Rujukan Pengelolaan BUMD, Pj Walikota Cilegon Kunjungi untuk Studi Banding

Rabu, 30 Oktober 2024 - 21:42

Pj Bupati Tangerang Dorong FSPP Perkokoh Ukhuwah untuk Pendidikan Keagamaan Berkualitas

Rabu, 30 Oktober 2024 - 19:42

Polsek Kronjo Amankan Lima Truk Langgar Jam Operasional Angkutan Tambang

Selasa, 29 Oktober 2024 - 20:10

Polresta Tangerang Rayakan Hari Jadi Humas Polri ke-73 dengan Aksi Donor Darah

Selasa, 29 Oktober 2024 - 17:15

“Keributan Dua Pemuda di Downtown Tangerang Berujung Laporan Polisi, Konflik Tak Terduga di Depan Vivo Gelato”

Berita Terbaru

Pemerintah Kota Tangerang memperkenalkan

Kota Tangerang

Motif Baru Kota Tangerang yang Angkat Budaya Lokal

Sabtu, 2 Nov 2024 - 22:55